Menampilkan postingan dengan label parenting

Postingan

Peran orang tua dalam pembelajaran daring sangatlah penting untuk meningkatkan semangat belajar anak dalam masa pandemi ini. Adanya pandemi virus COVID-19 membuat pemerintah menetapkan pembelajaran untuk saat ini dilaksanakan secara daring hingga waktu yang belum dapat ditentukan. Perubahan yang terjadi secara tiba-tiba pada dunia pendidikan di seluruh dunia ini, tidak hanya menimbulkan kebingungan kepada pengajar tetapi juga para siswa. Tidak cukupnya proses peralihan yang diberikan dari pembelajaran tatap muka menjadi pembelajaran daring membuat banyak siswa tidak siap akan cara belajar yang baru ini. Pembelajaran daring memang sangat membantu belajar siswa di masa pandemi dimana kita semua tidak dapat berkerumun, akan tetapi banyak siswa yang merasa bingung dan kesusahan dengan sistem pembelajaran baru ini. WHO (World Health Organization) menyatakan adanya social distancing , karantina dan penutupan sekolah di seluruh dunia membuat beberapa anak-anak dan remaja mengalami kecemasan,