Skill Dasar Yang Harus Dimiliki Anak

 
Skill dasar


Skill dasar terdiri atas bermacam komponen. Mengajari anak sejak dini tentunya akan lebih mudah dan dapat mereka gunakan hingga di masa depan.

Dewasa ini banyak anak-anak yang kurang peduli dengan apa yang terjadi di sekitarnya. Bahkan tidak sedikit dari mereka yang tidak tahu harus berbuat apa ketika berada dalam kondisi tidak menyenangkan. Sebab itulah mereka perlu mempelajari hal-hal dasar untuk mengasah kemampuan mereka.

Macam-macam Skill Dasar untuk Anak

Mari kita membahas mengenai macam-macam skill dasar untuk anak yang menjadikan mereka generasi lebih baik di masa mendatang.

1. Time management


Anak perlu mempelajari alasan mereka harus disiplin dan tepat waktu. Dari sini pula mereka berlatih soal tanggung jawab.

Melalui kemampuan mengatur waktu yang baik, kelak anak tidak akan "keteteran" untuk belajar atau melakukan kegiatan lain yang tidak kalah penting.

2. Pekerjaan rumah


Ada baiknya anak terbiasa mengerjakan pekerjaan rumah terutama yang sangat mendasar seperti menyapu. 

Selain itu pekerjaan rumah lainnya seperti membereskan tempat tidur, mengepel lantai, dan membersihkan rumah juga tidak boleh disepelekan. Dari sini anak belajar tanggung jawab dan menghargai orang lain terutama tamu.

Bahkan ini juga mengajarkan mereka tentang konsekuensi. Contoh: Tidak cuci kaki sehabis dari luar membuat rumah kotor dan kita harus membersihkannya seperti sedia kala.

3. Belanja


Jangan sampai anak tidak tau bagaimana cara untuk belanja. Paling tidak mereka tau cara bertransaksi dan bisa kita mulai dari warung tetangga.

4. Mengatur keuangan


Setelah mereka bisa berbelanja, saatnya mengajarkan untuk mengatur keuangan. Kenali paham menabung untuk anak. 

5. Komunikasi Dasar


Beberapa komunikasi dasar yang wajib anak pahami adalah ucapan "tolong, maaf, dan terima kasih". 

Tiga kata ini adalah kata kunci yang perlu ditanamkan sejak dini. Biasakan mereka untuk mengungkapkannya demi hari-hari yang lebih baik.

6. Membuat Makanan

Skill dasar



Orangtua memang perlu mengajarkan anak untuk berbelanja namun bukan berarti terus mendorong mereka untuk konsumtif.

Ajarkan cara membuat makanan sederhana sesuai usia mereka. Dengan demikian mereka akan merasakan proses dan lebih menghargai makanan itu sendiri.

Bahkan ketika kondisi darurat anak tidak bergantung pada ada tidaknya lokasi untuk membeli makanan. 

Hal-hal seperti ini akan sangat mengasah motorik halus dan kasar anak terkait kreatifitas, pemecahan masalah, dan teknik-teknik lainnya. 

Nah itu dia skill dasar yang harus dimiliki anak. Apabila ada pertanyaan atau pendapat yang ingin disampaikan, bisa langsung serukan dikolom komentar dibawah ya.

Hubungi kami di Head Office kami 021-77844897 di setiap senin s.d jumat 09.00-17.00. Anda bisa menemui kami langsung di kantor Ocean Terrace Residence Blok E1 No.1 Jalan Tole Iskandar, Tirtajaya, Kec. Sukmajaya, Kota Depok, Jawa Barat. latisprivat.com melayani les privat untuk semua wilayah Indonesia.


Komentar

Popular Post